Kamis, 21 Juni 2012

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN MENYELESAIKAN TUGAS AKHIR YANG TIDAK TEPAT WAKTU


A.    Judul
Sistem Pendukung Keputusan Menyelesaikan Tugas Akhir yang Tidak Tepat Waktu.

 B.     Latar Belakang
Seiring berjalannya waktu, mahasiswa akan mengambil Tugas Akhir sebagai salah satu syarat kelulusan. Dalam menyelesaikan tugas akhir banyak sekali kendala yang sering dihadapi oleh mahasiswa. Ada beberapa faktor yang menjadi kendala diantaranya mahasiswa terkadang kesulitan untuk mencari data yang dibutuhkan untuk menyelesaikan tugasnya. Gejala lainnya biasanya mahasiswa tidak disiplin waktu dalam mengerjakan tugas. Selain itu dosen pembimbing yang sulit unuk ditemui, dan kurangnya referensi.
Dalam melakukan pengerjaan tugas akhir, mahasiswa melakukan pengumpulan data dan membuat laporan yang nantinya akan di sidang untuk diuji.
Masalah yang ada harus segera diselesaikan agar pengerjaan tugas akhir dapat berjalan dengan lancer tanpa adanya keterlambatan pengerjaan.
C.    Perumusan Masalah
Masalah yang terjadi adalah tugas akhir (TA) mahasiswa yang tidak dapat selesai tepat waktu.
D.    Pembatasan Masalah
-          Solusi yang diberikan dilihat dari sudut pandang mahasiswa yang mempunyai kekuarangan kesulitan dalam mengatur jadwal.
-          Metode swot yang digunakan untuk mengetahui kondisi mahasiswa yang akan disesuaikan dengan alternatif solusi yang diberikan.
-          Memang tersedia 3 alternatif  solusi yang diberikan, itu disesuaikan dengan hasil perhitungan swot diposisi mana
  E.     Tujuan
Adapun tujuan dari sistem pendukung keputusan menyelesaikan tugas akhir yang tidak tepat waktu  adalah membantu mahasiswa untuk menyelesaikan Tugas akhirnya tepat waktu.

  F.     Landasan Teori
Sistem Pendukung Keputusan (decision support system) adalah suatu sistem informasi dengan kemampuan menunjang atau membantu manajer dalam proses membuat keputusan. Menurut Bernard W Taylor (2001). Konsep Sistem Pendukung Keputusan (SPK) / Decision Support Sistem(DSS) pertama kali diungkapkan pada awal tahun 1970-an oleh Michael S. Scott Morton dengan istilah Management Decision Sistem. Sistem tersebut adalah suatu sistem yang berbasis komputer yang ditujukan untuk membantu pengambil keputusan dengan memanfaatkan data dan model tertentu untuk memecahkan berbagai persoalan yang tidak terstruktur.Istilah SPK mengacu pada suatu sistem yang memanfaatkan dukungan komputer dalam proses pengambilan keputusan dengan memanfaatkan data dan model tertentu untuk memecahkan berbagai persoalan yang tidak terstruktur.Istilah SPK mengacu pada suatu sistem yang memanfaatkan dukungan komputer dalam proses pengambilan keputusan

 G.    Metode Penelitian
Analisa SWOT merupakan salah satu metode analisis dalam manajemen strategis yang sudah terbukti sangat berguna untuk mengidentifikasi kompetensi dan mengidentifikasi suatu peluang yang tersedia. Dengan analisis SWOT selain dapat dimanfaatkan mengidentifikasi peluang yang ada namun belum dapat dimanfaatkan karena keterbatasan sumber daya yang dimiliki maupun ancaman yang ada.

Secara umum, analisis SWOT digunakan oleh manajemen untuk melihat strategi dari sudut pandang yang lebih luas berdasarkan formula :
SA= O / (W – S) , SA = Strategic Alternative
Formula tersebut secara ringkas menggambarkan situasi yang dihadapi pilihan antara investasi untuk memperkuat kekuatan yang dimiliki lebih kuat lagi atau investasi pada kelemahan untuk membuatnya lebih secara keseluruhan, maka sekarang saatnya melakukan perhitungan letak kuadran.
















Secara keseluruhan mahasiswa ini sudah mempunyai modal untuk menyelesaikan tugas akhirnya, terlihat dari  posisinya berada pada kuadran 1 yang berarti dalam posisi yang baik, solusi yang disarankan :
  • Melakukan pengaturan jadwal untuk pengerjaan tugas akhir, jika mengerjakan tugas akhir terjadwal maka akan dapat menyelesaikan sesuai jadwal sehingga tau apa yang harus dikerjakan terlebih dahulu.
  • Menfixkan jadwal konsultasi dengan dosen pembimbing, untuk memperlancar tugas akhir. Jika jadwal konsultasi  sudah tersusun dengan baik maka pengerjaan tugas akhir mendapat arahan dengan baik, mendapat koreksi dan sebagai penuntun untuk menyelesaikan tugas akhir. Karena tanpa adanya penjadwalan konsultasi sering terjadi ketidaksesuaian waktu dan kurangnya konsultasi dengan dosen pembimbing.




Selasa, 27 Maret 2012

SPK untuk TA tidak tepat waktu dan Cetak KRS yang lama


Masalah yang terjadi adalah Tugas Akhir (TA) mahasiswa yang  tidak dapat tepat waktu.
Solusi yang dapat diambil :
·         Menambah wawasan sebelum mengajukan TA dengan cara mengikuti seminar- seminar TA, maupun seminar pendidikan yang mendukung, mengikuti perkumpulan yang dapat mendukung bertambahnya wawasan.
·        Melakukan pengaturan jadwal untuk pengerjaan tugas akhir, untuk mengatasi ketidak tepatan waktu dan perkiraan berapa lama TA yang diambil akan diselesaikan.
·   Menfixkan jadwal konsultasi dengan dosen pembimbing, untuk memperlancar TA mendukung terselesaikannya TA.




Banyak antrian pada saat melakukan cetak KRS di AAK
Masalah yang terjadi terdapat antrian yang lama saat akan mencetak KRS di AAK, dikarenakan masih menggunakan inputan KTM satu persatu dan hanya tersedia satu printer, bagaimana mengatasi masalah ini ?
Untuk mengatasi antrian cetak KRS mahasiswa, dapat dilakukan beberapa cara :

           Proses cetak KRS dapat dilakukan sendiri dengan mengakses website syscica dan mendownload KRS untuk selanjutnya diprint. Dengan cara ini antrian panjang dan lama diAAK untuk mencetak KRS dapat dikurangi dan waktu cetaknya tidak terbatas dengan jam operasional AAK yang hanya sampai jam 5 sore, sedangkan jumlah mahasiswa diatas 900 orang.

           Menambah 1 printer yang digunakan untuk mencetak KRS, jadi jumlah printer yang dimiliki untuk mencetak KRS sebanyak 2 printer, jika satu printer dapat mengatasi permintaan cetak 10 orang dalam waktu 11 menit, dengan adanya printer baru dapat melayani 20 orang dalam 11 menit